Pendaftaran Seminar Proposal Tugas Akhir
- Posted by ilmu perpustakaan
- Categories Akademik, Pengumuman
- Date Maret 27, 2023
Seminar Proposal Tugas Akhir merupakan rangkaian tahapan awal bagi mahasiswa akhir yang ingin menyelesaikan tugas akhirnya. Tujuan utama dari seminar proposal tugas akhir adalah untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mempresentasikan ide, rencana, dan metodologi penelitian yang akan dilakukan dalam tugas akhir dihadapan dosen pembimbing dan dosen penguji tugas akhir. Selain itu, seminar proposal juga menjadi forum diskusi yang memungkinkan untuk mendapatkan masukan, saran, dan kritik yang konstruktif guna meningkatkan kualitas penelitian yang akan dilakukan. Dengan mengikuti seminar proposal tugas akhir, mahasiswa dapat memperoleh pemahaman yang lebih baik tentang langkah-langkah yang perlu diambil selama proses penelitian, serta memperbaiki dan menyempurnakan proposal mereka sebelum memulai penyusunan tugas akhir secara keseluruhan
Adapun Persyaratan Seminar Proposal Tugas Akhir Mahasiswa Ilmu Perpustakaan Fakultas Ilmu Sosial UIN Sumatera Utara Medan
- Mahasiswa aktif minimal semester VII dibuktikan dengan KTM dan KRS semester berjalan
- Telah menyelesaikan minimal 100 SKS
- Telah lulus mata kuliah Seminar Proposal dan Metode Penelitian dengan nilai minimal C (Dibuktikan pada transkrip sementara)
- Proposal telah di ACC oleh seluruh Dosen Pembimbing dan diketahui oleh Ketua Prodi
- Mengajukan surat permohonan yang ditujukan kepada Dekan Fakultas Ilmu Sosial UIN Sumatera Utara Medan
- Telah mengisi judul Tugas Akhir pada portalsia
Download Dokumen
Next post
Prodi Ilmu Perpustakaan Gelar Pelatihan Penulisan Artikel Ilmiah Bagi Mahasiswa
You may also like
Petunjuk Teknis Penyelesaian Tugas Akhir
Pengajuan Judul Tugas Akhir Mahasiswa Ilmu Perpustakaan UINSU
Berikut ini form pengajuan judul tugas akhir mahasiswa Ilmu Perpustakaan UINSU tahun 2020. Setiap mahasiswa diwajibkan mengajukan minimal 3 judul yang akan diangkat sebagai penelitian tugas akhir.
Pendaftaran Semester Antara T.A. 2022/2023
Memperhatikan Kalender Akademik Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan Tahun Akademik 2022/2023 bahwa dan surat edaran Dekan Fakultas Ilmu Sosial UIN Sumatera Utara Medan No. B2538/IS/KS.02/08/2023 tanggal 04 Agustus 2023 terkait Semester Antara T.A. 2022-023 untuk itu, Registrasi Administrasi Semester …
